Beginilah Prosesi Acara Lamaran yang Perlu Dipahami Sebelum Melaksanakannya

Prosesi acara lamaran biasanya terdiri dari beberapa rangkaian yang sarat akan makna dan tradisi. Acara lamaran menjadi langkah awal sebelum menuju ke jenjang pernikahan. Di mana kedua keluarga bertemu secara resmi untuk menyatakan keseriusan.

Setiap adat memiliki tata cara lamaran yang berbeda. Namun, biasanya acara lamaran ini akan diisi dengan perkenalan antara kedua keluarga, penyampaian maksud kedatangan, tukar cincin dan pemberian seserahan pernikahan.

Rangkaian Prosesi Acara Lamaran

Jika Anda sedang mencari referensi mengenai susunan acara lamaran di rumah, artikel ini wajib Anda baca sampai selesai. Simak rangkuman berikut untuk mendapatkan inspirasi acara lamaran Anda.

Rangkaian prosesi acara lamaran, Sumber: weddingku.com
Rangkaian prosesi acara lamaran, Sumber: weddingku.com

1. Pembukaan Acara oleh MC

Prosesi acara lamaran bisa dimulai dengan pembukaan oleh MC yang membawakan acara. MC akan mengawali dengan menyampaikan salam dan gambaran singkat acara. Selanjutnya, doa bersama dipanjatkan agar lamaran berjalan lancar.

Doa bisa dipimpin oleh anggota keluarga atau tokoh agama. Setelah itu, MC memperkenalkan perwakilan dari masing-masing keluarga yang akan menyampaikan maksud dan tujuan kedatangan.

2. Penyampaian Maksud Kedatangan

Setelah pembukaan, acara berlanjut dengan penyampaian maksud kedatangan dari pihak pria. Perwakilan keluarga akan mengutarakan niat baik untuk melamar calon mempelai wanita. Serta berharap hubungan kedua keluarga bisa terjalin harmonis. 

Perwakilan keluarga pria juga dapat memperkenalkan calon mempelai pria. Dalam sesi perkenalan tersebut, biasanya akan disebutkan latar belakangnya sang calon pengantin. Seperti pekerjaan, pendidikan, dan karakter agar keluarga wanita lebih mengenalnya.

3. Pihak Wanita Memberi Jawaban

Setelah mendengar maksud kedatangan pihak pria, selanjutnya keluarga wanita memberikan jawaban. Jawaban biasanya disampaikan oleh ayah atau paman dari calon pengantin wanita. Jawaban ini bisa berupa penerimaan atau penolakan.

Akan tetapi umumnya jika lamaran telah direncanakan, maka jawaban yang diberikan adalah penerimaan. Dalam sesi ini, keluarga wanita juga dapat menyampaikan doa dan harapan serta mengungkapkan rasa terima kasih atas niat baik dan kedatangan keluarga pria.

4. Seserahan dan Tukar Cincin

Prosesi acara lamaran selanjutnya akan diisi dengan seserahan dan tukar cincin. Seserahan mencerminkan komitmen pihak pria untuk melamar calon mempelai wanita. Biasanya berupa perhiasan, peralatan ibadah, pakaian, dan makanan tradisional

Setelah itu, acara dilanjutkan dengan tukar cincin sebagai simbol ikatan menuju pernikahan. Cincin dipasangkan oleh masing-masing calon mempelai di jari manis pasangannya. Momen ini sering diabadikan dalam foto dan video sebagai kenangan berharga bagi kedua keluarga.

5. Perkenalan Keluarga

Acara berlanjut dengan sesi perkenalan keluarga. Momen ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara kedua keluarga. Perkenalan biasanya dimulai dari keluarga inti seperti orang tua dan saudara kandung kemudian diikuti oleh keluarga besar yang hadir. 

Agar suasana lebih hangat, perkenalan dilakukan secara santai dan informal. Setiap anggota keluarga dapat menyebutkan hubungan dengan calon mempelai serta menyampaikan ucapan selamat dan doa untuk kelancaran hubungan mereka.

Acara lamaran mempertemukan dua keluarga, Sumber: thebridedept.com
Acara lamaran mempertemukan dua keluarga, Sumber: thebridedept.com

6. Penutupan dan Doa

Acara kemudian ditutup oleh MC dengan doa yang bisa dipimpin oleh anggota keluarga atau tokoh agama. Doa ini bertujuan untuk memohon kelancaran bagi kedua calon mempelai. Setelah itu, calon mempelai pria bersama keluarganya berpamitan.

Sebagai penutup, calon mempelai wanita juga menyampaikan rasa terima kasih kepada keluarga calon mempelai pria atas niat baik dan kehadiran mereka dalam acara lamaran tersebut.

7. Foto-Foto

Setelah penutupan dan doa, prosesi acara lamaran biasanya akan dilanjutkan dengan foto bersama. Momen ini diawali dengan foto masing-masing keluarga, baik dari pihak pria maupun wanita, lalu diakhiri dengan foto bersama kedua keluarga. 

Foto bersama menjadi bagian yang cukup penting karena menjadi kesempatan untuk mengabadikan kebersamaan dan kebahagiaan acara lamaran. Foto-foto ini juga dapat menjadi kenang-kenangan berharga bagi kedua calon mempelai serta keluarga besar mereka.

8. Makan Siang/Malam

Setelah foto, acara biasanya dilanjutkan dengan jamuan makan siang atau makan malam, tergantung pada waktu berlangsungnya lamaran. Sambil menikmati hidangan yang telah disiapkan, para tamu dapat berbincang santai berbagi cerita, dan mengenal satu sama lain.

Suasana santai saat makan bersama dapat mencairkan suasana dan membuat komunikasi lebih hangat. Biasanya, hidangan yang disajikan merupakan menu khas keluarga atau pilihan makanan tradisional yang memiliki makna khusus.

9. Acara Bebas

Acara bebas dalam prosesi lamaran biasanya diisi dengan obrolan santai antara keluarga besar yang dapat diiringi dengan suguhan musik atau hiburan ringan. Jika acara berlangsung lebih lama, ada juga yang juga menampilkan pertunjukan seni.

Semua kegiatan ini bertujuan menciptakan suasana akrab agar hubungan kedua keluarga semakin erat. Hal ini penting karena setelah acara lamaran, masih ada prosesi pernikahan yang memerlukan kerja sama dan interaksi dari kedua belah pihak keluarga.

10. Seserahan untuk Pihak Pria

Prosesi acara lamaran akan dilanjut dengan keluarga calon mempelai pria yang mulai bersiap untuk pamit. Sebagai bentuk penghormatan dan rasa terima kasih, pihak keluarga wanita sering kali memberikan seserahan balasan kepada pihak pria. 

Seserahan biasanya berupa makanan, buah, atau perlengkapan sehari-hari yang dapat dibawa pulang. Momen ini menjadi simbol timbal balik dan kehangatan antara kedua keluarga. Setelah penyerahan seserahan, seluruh rangkaian acara lamaran resmi berakhir.

Tukar cincin dalam lamaran, Sumber: pexels.com
Tukar cincin dalam lamaran, Sumber: pexels.com

Jasa Persewaan Tenda dan Dekorasi

Jika Anda sedang merencanakan acara lamaran, pernikahan, konser musik atau berbagai acara penting lainnya, maka Tendalux Sidomulyo siap membantu mewujudkan dekorasi yang indah dan berkesan. 

Kami menyediakan persewaan tenda berkualitas, dekorasi elegan, serta perlengkapan acara lainnya untuk menciptakan suasana yang sesuai dengan keinginan Anda. Bagi Anda yang membutuhkan paket wedding Jogja kami juga siap membantu.

Kami menawarkan layanan lengkap yang mencakup tenda, dekorasi pelaminan, kursi, meja, hingga pencahayaan yang menawan. Hubungi kami sekarang dan buat momen istimewa Anda semakin sempurna!.

Leave a Comment